Sabtu, 17 Mei 2008

Viagra yang alami,.. Pisang...

Suasana percintaan Anda dan pasangan sedang meredup? Memang diperlukan berbagai trik untuk menghidupkannya kembali. Candlelight dinner dan membangun suasana romantis akan banyak menolong. Namun, yang terpenting, jagalah selalu libido Anda, jika memang ingin menjadikan hubungan suami istri berjalan dengan baik.

Salah satu cara untuk menjaga libido Anda adalah dengan menjaga kesehatan tubuh dan jiwa. Untuk bahan alaminya, tentu sangat banyak sumber informasi yang telah Anda dengar dan simpan dalam kepala Anda. Pernah kah Anda mendengar Pisang sebagai fasilitas menjaga kelangsungan libido Anda? Memang. ternyata menurut para ahli pisang diyakini sebagai salah satu makanan yang dapat menjaga libido tetap tinggi.

Pisang bukan saja bentuknya yang diidentikan dengan "senjata" pria tapi lebih dari sekedar itu, pisang mengandung kombinasi potasium, vitamin B, vitamin C dan folic acid sehingga menjadikan pisang sebagai "viagra alami," demikian disampaikan ahli klinik Dr. Steven Lamm. Selain pisang ada sejumlah makanan yang memiliki efek serupa yakni mentimun, wortel dan asparagus.

Buah-buahan, sayuran dan gandum adalah jenis makanan terbaik untuk mencegah impotensi. Mentimun memiliki banyak serat sementara wortel dan asparagus dibanggakan karena memiliki senyawa antioksidan. Beberapa makan lain termasuk dalam kategori peningkat libido adalah apel, alpukat, blueberi, cabe rawit, coklat, jahe, anggur, bawang putih, madu, kacang, bayam, tomat dan buah ara.

Apapun usaha Anda. Adalah menjaga yang terbaik dibandingkan mengobati. Agar libido tetap tinggi selain banyak mengkonsumsi makanan diatasi, pria disarankan menghindari makanan cepat saji, merokok dan stres.